Selamat dan Sukses

Prof. Dr. H. Andi Kasmawati M. Hum., dan Dr. Herman., SH., Hum.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat baru di lingkungan Universitas Negeri Makassar (UNM) belangsung Selasa 27 Oktober 2020 di Gedung Pinisi UNM Jalan A.P Pettarani. Prosesi berjalan hikmat dihadiri oleh beberapa pejabat tinggi universitas dan dipimpin langsung oleh Rektor UNM Prof. Dr. Husain Syam. M.TP.

Untuk pejabat baru di lingkungan Fakultas Ilmu Sosial sendiri ditetapkan yakni untuk Jurusan Hukum dan Kewarganegaraan:

  1. Dr. H. Andi Kasmawati M. Hum sebagai Ketua Program Studi PPKn
  2. Dr. Herman., SH., M. Hum sebagai Ketua Program Studi Ilmu Hukum

Sementara Jurusan Sosiologi-Antropologi ditetapkan:

  1. Firdaus W Suhaeb.,M.Si sebagai Katua Jurusan Sosiologi – Antropologi
  2. Mario SM.S.Sos., M.Si sebagai Ketua Laboratorium Sosiologi – Antropologi

Ada hal yang sangat membahagiakan dilingkungan Fakultas Ilmu Sosial (FIS) yaitu Ilmu Hukum yang merupakan Program Studi Baru telah diberi kepercayaan oleh Dirjen Dikti untuk mengelola program studi. Prof. Dr. Jumadi, S.Pd., M.Si. selaku Dekan FIS dan atas rekomendasi senat fakultas memberikan kepercayaan kepada Dr. Herman., SH., M.Hum selama 5 tahun kedepan untuk memimpin program studi ini.  Dekan juga menuturkan bahwa kita bersama berharap “Ilmu Hukum akan menjadi program studi yang menghasilkan lulusan yang berkualitas dan berdaya saing”.

Dr. Herrman SH., M.Hum. selaku ketua prodi Ilmu Hukum mengungkapkan bahwa “jabatan ini perlu dimaknai sebagai keperecayaan pimpinan institusi fakultas dan universitas agar kami amanah, Ini adalah tantangan bagi kami untuk terus bersinergi dengan berbagai stakeholder dalam mencapai target-target inovasi dimasa mendatang”.

Selamat kepada para pejabat baru, semoga dapat amanah dan dapat mencapai target yang diberikan demi kemajuan Pendidikan nasional pada umumnya dan lebih khusus intitusi UNM dimasa yang akan datang.